Depok, Kamis (17/1) – Untuk menambahkan skill para bunda Orkemas Gerakan Fajar Nusantara khususnya bidang BERPERAN (Bidang Peranan Perempuan dan Perlindungan Anak) kembali melaksanakan kegiatan keterampilan bunda yaitu menjahit. Dihadiri oleh 16 bunda. Kegiatan ini ditutori oleh salah satu bunda yang bernama bunda Watiyah.

Kegiatan keterampilan menjahit ini merupakan salah satu program BERPERAN yaitu “Bunda Mandiri” yang bertujuan para bunda bisa menciptakan ekonomi kreatif.
“Untuk membuat para bunda mempunyai suatu usaha yang mandiri, kenapa menjahit? Karena menjahit kalau kita lihat, itu tidak kenal tempat, maksudnya mau di Jawa, Kalimantan atau dimana saja istilahnya bisa diterapkan dan istilahnya dimanapun bisa untuk mencari nafkah. Tidak seperti misalnya usaha konsumsi, kalau tidak habis mungkin bisa basi tapi kalau untuk jahitkan tidak” ujar Bunda Ani selaku Ketua BERPERAN.

Dimulai pada pukul 13.30 WIB. Para bunda yang mengikuti keterampilan menjahit ini begitu antusias. Terlihat dari bunda-bunda yang tetap hadir untuk mengikuti meskipun cuaca sedang hujan deras.
Diawali dengan belajar bikin “Blus” dengan modal dasar yaitu cara mengukur yang benar, lalu cara membuat pola depan dan belakang baju menggunakan koran.
“Menjadi penjahit itu dibutuhkan ekstra kesabaran dan teliti supaya hasilnya maksimal” ucap Bunda Watiyah sebagai tutor menjahit.

(Mardhiyah Az-Zahra)
Comments
0 Comments

0 komentar:

 
Top